RADAR JOGJA – Merebaknya wabah Covid-19 memberikan dampak yang besar bagi masyarakat. Termasuk di sektor ekonomi. Melihat itu, HMI Cabang Sleman mengadakan penggalangan donasi sebagai respons penyebaran Covid-19.

Ketua Umum HMI Cabang Sleman Gilang Fatihan mengatakan, penggalangan donasi ini kemudian disumbangkan dalam bentuk sembako, masker, dan kebutuhan pangan untuk mahasiswa.

”Kami bergerak di UGM, UPN “Veteran” Jogjakarta, dan STMM MMTC. Saat ini yang menjadi perhatian kami adalah saudara-saudara yang kesulitan memenuhi kebutuhan pokok dikarenakan tertutupnya sumber pendapatan,” jelasnya dalam pers rilis yang diterima Radar Jogja, Senin (20/4).

Total donasi yang disalurkan sebesar Rp 30 juta. Titik pembagiannya di RW 50 Pogung Dalangan dan RW 01 Karanggayam. Target penyaluran ke 400 KK. ”Yang sudah tersalurkan 200 KK. Social safety tidak perlu menunggu pemerintah, anak muda bisa bergerak,” tuturnya.

Dia menjelaskan, penyaluran pertama 10 April di RT 10 RW 50 Pogung Dalangan. Kemudian penyaluran kedua pada 12 April untuk keseluruhan RW 50 Pogung Dalangan dan penyaluran ketiga 19 April untuk RW 01 Karanggayam. (ila)

Sleman