SLEMAN – PG-TK Budi Mulia Dua Pandeansari menorehkan prestasi membanggakan. Sekolah yang berada di Kompleks Pandeansari Blok II No 4 Condongcatur, Depok, Sleman, itu meraih juara 1 lomba sekolah sehat tingkat nasional kategori kinerja terbaik. Pimpinan PG-TK Budi Mulia Dua Pandeansari Jakfar mengatakan, persiapan ini sudah dilakukan sejak Mei 2013. Dari sarana dan prasarana sekolah telah dipersiapkan. Penataan komplek sekolah yang ramah lingkungan juga diperhatikan, sehingga menjadi lingkungan sekolah yang bersahabat dengan siswanya.”Kami sudah melakukan persiapan sejak lama. Torehan prestasi ini memicu semangat agar lebih baik lagi,” kata Jakfar kepada Radar Jogja kemarin (30/8).
Kategori penilaian best performance ini juga didukung seluruh jajaran tenaga pendidik di sekolah tersebut. Termasuk para siswa dan orang tua siswa. Ia menegaskan, penataan instrumen di sekolah menjadi kunci utama menjelang penilaian lomba tingkat nasional.”Dari yayasan sampai jajaran guru semua bergerak menciptakan lingkungan sekolah yang asri,” imbuh pria asal Sumenep, Madura, Jawa Timur, ini.Terang saja sekolah tersebut mendapatkan prestasi terbaik tingkat nasional. Di sekolah sendiri, para siswa sudah dibiasakan budaya peduli lingkungan. Jadwal kebersihan sekolah pun sudah tersusun rapih. Termasuk bak-bak sampah sesuai jenis sampahnya.Salah satu guru PG-TK Budi Mulia Dua Pandeansari, Kamarul Jannah Dwi Wahyuni, mengatakan siswa di sekolah ini dibiasakan dengan budaya cinta lingkungan. Kepedulian itu yang berimbas pada kondusifnya lingkungan sekolah, sehingga suasana belajar pun sangat mendukung. (fid/laz)

Sleman