BANTUL – Larangan pertandingan tanpa penonton yang diberikan oleh Komisi Disiplin (PSSI) terhadap Persis Solo, akan dimanfaatkan Persiba Bantul untuk mencuri angka. Pertengahan pekan ini, Persiba Bantul kembali akan menjalani pertandingan ke sepuluh Grup 4 dengan bertandang ke Stadion Manahan Solo, besok (3/8).
Pelatih Persiba Bantul Hidayat mengatakan laga tanpa pendukung di kandang lawan sedikit menguntungkan Persiba Bantul.

Meski begitu, dia meminta kepada skuadnya mengabaikan dukungan ‘pemain ke 12’ yang tidak hadir di stadion. “Tanpa dukungan suporter pun mereka (Persis, Red) punya skuad yang bagus dan pemain-pemain berpengalaman,” kata Hidayat dihubungi Radar Joga kemarin (1/8).

Tanpa dihadiri suporter tuan rumah, dia meminta kepada Johan Manaji cs untuk bermain lepas. Diakui tekanan penonton terkadang berdampak pada psikologis pemain. Akibatnya pemain kerap kalinervous,sehingga pemain bermain di luar ekspektasi yang diharapkan pelatih.”Saya harap pemain bisa menikmati permainan saat melawan Persis nantinya,” katanya.

Melawan Persis, mantan pelatih Pesiku Kudus ini menyebut menjadi momentum bagi timnya untuk bisa bangkit, keluar dari papan bawah. Maka dari itu, target curi poin akan diusung oleh Persiba Bantul saatawayke Solo. “Selama ini kami kesulitan ambil poin di kandang lawan. Kami akan coba berjuang lakukan sekuat tenaga. Saya yakin pada kemampuan skuad yang ada,” jelasnya.

Persiba Bantul sendiri hingga pekan ke sembilan masih berada di dasar klasemen dengan poin 4. Raihan poin yang dimiliki Persiba Bantul sama dengan Persipon Pontianak. The Reds, hanya kalah dalam selisih gol, dimana gawang Putut Jati Purnomo sudah kebobolan 16 gol. Sedangkan gol memasukan Persiba Bantul, menjadi yang paling minim dari perserta lain, yakni hanya mampu memasukan tiga gol.

Melihat dari statistik klasmen Grup 4, peluang Persiba untuk keluar dari zona degradasi sebenarnya masih cukup terbuka. Saat ini, Persiba Bantul memiliki selisih 6 angka dengan Persipur Purwodadi yang berada di zonaplay off. “Kami masih punya sisa pertandingan, kami akan coba manfaatkan di laga kandang,” jelasnya. (bhn/din/ong)

Breaking News